Pekan ini, Oppo meresmikan F7 yang merupakan smartphone terbaru dari seri F besutannya. Oppo F7 merupakan penerus dari produk terdahulu, F5, dengan sejumlah peningkatan dan fitur baru.Agent Domino 99 Terpercaya
Salah satu sektor yang ditingkatkan adalah pengolahan AI yang kini tak hanya berfungsi untuk kamera depan seperti pada F5, tapi juga pada kamera belakang untuk keperluan scene recognition. Tak hanya itu, performa Oppo F7 pun agaknya lebih tinggi dari F5.
KompasTekno sempat menjajal ponsel ini dalam acara peluncuran di Mumbai, India, dan menjalankan benchmark singkat dengan aplikasi GeekBench 4.
Oppo F7 versi RAM 4 GB dan storage 64 GB (nomor model CPH1819) yang dijajal Kompas.com menghasilkan skor 1.522 poin untuk uji single core dan 5.850 poin untuk uji multi-core.
Nilai tersebut lebih besar dibandingkan Oppo F5 versi dengan RAM 4 GB dan storage 32 GB (nomor model CPH1723) yang terdapat dalam database Geekbench dengan kisaran skor 900 poin untuk single core dan 3.900 poin untuk multi-core.
Oppo F7 tersedia dalam dua versi yang dibedakan berdasarkan kapasitas RAM dan storage, yakni 4GB/ 64 GB dengan nomor model CPH1819 tadi dan versi 6G/ 128 GB.
Versi Oppo F7 4GB/ 64GB bisa dipastikan akan masuk ke pasaran Indonesia lantaran sudah mendapatkan sertifikat lolos uji TKDN dan Ditjen SDPPI, beda halnya dengan versi 6GB/ 128 GB yang masih belum jelas.
Chip “AI” MediaTek?
Saat perkenalan resminya, pihak Oppo tak mengungkapkan merek dan tipe system-on-chip (SoC) yang tertanam di Oppo F7.Domino 99
Lembar keterangan spesifikasi hanya menyebutkan bahwa SoC tersebut merupakan model octa-core dengan empat core CPU ARM Cortex-A73 dan empat core CPI ARM Cortex-A53, ditambah GPU Mali-G72 MP3.
Hal tersebut diperkuat oleh penelusuran KompasTekno menggunakan aplikasi CPU-Z untuk menilik “isi perut” Oppo F7, seperti terlihat dalam screenshot di bawah.
Deretan CPU dan GPU itu diketahui merupakan milik SoC MediaTek Helio P60 yang baru diperkenalkan dan dibekali AI Processing Unit (APU) khusus untuk mengolah proses kecerdasan buatan.
Sebelumnya Oppo F7 memang sudah banyak diduga akan dibekali dengan SoC MediaTek Helio P60, sama seperti milik Oppo R15 yang juga baru diperkenalkan dengan selisih waktu seminggi lebih awal dari F7.
Spesifikasi selebihnya dari Oppo F7 mencakup baterai 3.400 mAh, sistem operasi Android 8.1, layar 6,23 inci (2.280 x 1.080 piksel, 19:9), serta kamera depan 25 megapiksel dengan lensa berbukaan f/2.0 dan kamera belakang 16 megapiksel dengan lensa berbukaan f/1.8.
Di India, Oppo membanderol F7 versi 4GB/ 64GB seharga 21.990 rupee (Rp 4,6 juta) dan versi 6GB/ 128GB seharga 26.990 rupee (Rp 5,7 juta). Harga jual F7 di Indonesia nanti belum diumumkan oleh Oppo.
No comments:
Write comments